Beberin.com, Jakarta – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, Warunk WOW KWB yang berlokasi di Jl. Rawajati Timur Rt.04/03 Kel. Kalibata Kec. Pancoran, Jakarta Selatan, menyelenggarakan program Makan Siang Gratis bagi warga yang ber-KTP DKI selama bulan Agustus 2024, mulai pukul 10.00 WIB sampai jam 17.00 Wib.
Pembukaan acara hari ini dimeriahkan dengan kehadiran 3 Pilar Kota Administrasi Jakarta Selatan. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan sambutan dari Kapolsek Pancoran, Kompol Sujarwo S.H., M.Hum., yang mewakili Bapak Kapolres Metro Jakarta Selatan.
Sebagai bentuk kepedulian, Warunk WOW KWB juga memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan duafa. Acara dilanjutkan dengan doa bersama Tasyakuran HUT Kemerdekaan RI ke-79 yang dipimpin oleh Ustad Amin salah satu Toga Kelurahan Kalibata, dan diakhiri dengan makan siang bersama.
Hadir dalam kesempatan tersebut unsur 3 Pilar Kecamatan Pancoran, yaitu:
1. Kapolsek Pancoran Kompol Sujarwo S.H., M.Hum., mewakili Bapak Kapolres Metro Jakarta Selatan.
2. Danramil 02 MP, Mayor Inf. Dasuki.
3. Bapak Andri Laksono selaku Pemilik Warunk WOW KWB.
4. Tokoh Masyarakat Pancoran bersama Perwakilan warga.
5. Perwakilan Insan Media/Pers.
Bapak Andri Laksono selaku Pemilik Warunk WOW KWB menyampaikan rasa syukur atas kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 dan mengungkapkan keinginan untuk mempelopori dan mendukung program pemerintah dalam memberikan Makan Siang Gratis kepada warga.
“Warunk WOW mengajak Forkopimda yang ada di Jakarta Selatan untuk mengadakan makan siang gratis dengan tujuan untuk mendukung atau mensukseskan program dari pemerintah selanjutnya di program makan gratis. Saya harapkan kedepan para pelaku usaha di DKI juga bisa mendukung program-program pemerintah kedepan,” terang Andri Laksono dalam kata sambutannya, Sabtu (5/8).
Mewakili unsur 3 Pilar, Kapolsek Pancoran menyampaikan ucapan terima kasih dan dukungan kepada Owner Warunk WOW KWB atas terselenggaranya Tasyakuran HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan program Makan Siang Gratis. Beliau juga menyampaikan himbauan Kamtibmas menjelang Pemilukada serentak, yaitu:
1. Bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.
2. Antisipasi berita Hoax, saring sebelum sharing.
3. Antisipasi kasus kejahatan penipuan dan penggelapan online.
Warunk WOW KWB berharap program Makan Siang Gratis ini dapat bermanfaat bagi warga dan menjadi bentuk nyata kepedulian terhadap masyarakat.
(Edison)
Leave a Reply