Penyaluran Bansos Covid 19 Tahap Awal, Banyak Warga Jaktim Tidak Dapat

Beberin.com, JAKARTA – Penyaluran Bantuan Sosial akibat wabah virus corona bagi warga DKI Jakarta dirasakan sebagian warga belum merata. Contonya seperti di daerah Pulogebang RT.05 RW.011 Kelurahan Pulogebang Kecamatan Cakung Jakarta Timur, dari 130 kepala keluarga hanya 47 Kepala Keluarga yang mendapat Bantuan Sosial ini.

Sasmita selaku ketua RT mengatakan bahwa ia hanya mendapat 47 paket Bansos yang akan dialokasikan kepada 47 Kepala Keluarga yang datanya sudah masuk kedaftar penerima sumbangan tersebut.
“Kita hanya memberikan kepada warga yang datanya telah terdaftar sebagai penerima sumbangan, data ini bukan kita yang sampaikan, kita hanya mendapat daftar penerima sebanyak 47 Kepala Keluarga dan tugas saya membagikan ke 47 Kepala keluarga tersebut.” kata Sasmita
Pengurus RT. 05 RW.011 juga telah melakukan pendataan bagi para warga yang belum menerima Bantuan Sosial akibat wabah virus Corona ini.
“Kita telah melakukan pendataan bagi warga yang belum mendapatkan Bantuan Sosial, ada sekitar 87 kepala keluarga lagi yang kami data belum menerima Bansos ini, data tersebut sudah kami sampaikan ke pengurus Dasawisma RW.011. Dan kami berharap semua warga yang berhak atas Bansos ini nantinya bisa mendapatkannya.” kata Sasmita, ketua RT05.RW.011.
Warga banyak yang kecewa akibat penyaluran Bansos yang tidak adil dan merata ini. Alasannya karena sebelumnya mereka belum didata, tetapi data sudah keluar dari pemerintah setempat dan nama mereka tidak masuk daftar sebagai penerima Bansos tersebut. Yang menjadi pertanyaan warga siapa yang mendata penerima Bansos ini sebelumnya hingga muncul nama-nama 47 Kepala Keluarga tersebut.
Banyak warga yang kecewa masih mengharapkan pemerinta DKI Jakarta bisa menyalurkan Banson ini dengan adil dan merata kepada masyarakat.
(Edison Munthe)