Beberin.com, Jakarta – Dua Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Krisnadwipayana berhasil meraih juara 1 dalam kompetisi Surat Dakwaan Lokajaya Law Fair 2024 yang diselenggarakan oleh KPS Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta secara online sejak 20 April sampai dengan 12 Mei 2024 dan diikuti 24 Universitas di seluruh Indonesia.
Panitia Kompetisi Surat Dakwaan Lokajaya Law Fair 2024 pada 3 Juni 2024 mengumumkan ada tiga Universitas yang berhasil meraih juara. Juara 3 (tiga) diraih oleh Universitas Padjajaran (Rendy Cloudio dan Krisna Iroth), Juara 2 (dua) oleh Universitas Sumatra Utara (Rafael Octo Vande Larsen Girsang, Jelita Tiolina Naomi Panjaitan, Daesy Febriana Valentina Simbolon) dan Juara 1 (satu) diraih oleh Universitas Krisnadwipayana (Indra Restoe Rabbani, Anggya Nurmala Putri).
Untuk diketahui belum lama Fakultas Hukum Universitas Krisnadwipayana juga berhasil meraih juara 3 dan meraih 3 kategori sekaligus dalam kompetisi Peradilan Semu yang diselenggarakan Universitas Atmajaya dan kali ini FH Universitas Krisnadwipayana berhasil meraih juara 1 dalam Kompetisi Surat Dakwaan Lokajaya Law Fair 2024. Ini menunjukan Universitas Krisnadwipayan memberikan kualitas pendidikan yang terbaik kepada mahasiswanya.
Dekan FH Unkris, Prof Abdul Latif mengucapkan selamat dan sukses kepada mahasiswa dan mahasiswi yang telah berhasil meraih Juara 1 dalam Kompetisi Surat Dakwaan Nasional Lokajaya Law Fair 2024 yang diselenggarakan oleh KPS Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga di Yogyakarta.
“Tentunya kompetisi nasional ini bergengsi, karena itu saya selaku pimpinan Fakultas merasa berbahagia dan bangga atas prestasi yang diperoleh oleh mahasiswa/i kami itu,” tutur Prof Abdul Latif.
Prof Abdul Latif berharap semoga mahasiswa lainnya dapat termotivasi dan inovatif untuk senantiasa meningkatkan kualitas diri dan kemampuan intelektualnya dalam menguasai iptek dan imtaq yang berlandaskan ilmu pengetahuan hukum khususnya, dan untuk masa depan dalam mengabdikan diri ditengah kehidupan masyarakat yang lebih kompleks.
“Tentunya apa yang dicapai oleh mahasiswa kami itu tidak terlepas dari peran serta dosen atau tenaga pengajar yang selalu meningkatkan kualitas diri,” terangnya.
“Inilah wujud nyata yang telah diperankan oleh dosen Fakultas Hukum Unkris dalam proses peningkatan kualitas belajar mengajar tidak lain untuk kepentingan mahasiswa dalam menjaga kualitas pembelajaran di kelas yang pada akhirnya memberikan skill atau keahlian bagi mahasiswa dan lulusan sarjana hukum, sebelum terjun dalam kehidupan masyarakat untuk mengabdikan ilmu hukum yang diharapkan dan diperlukan dalam kehidupan masyarakat yang mendambakan keadilan dan kemanfaatan.” Pungkas Prof Abdul Latif.
Hal senada juga disampaikan Wakil Dekan III FH UNKRIS, Louisa Yesami K, SH.MH mengatakan “Bersyukur karena pada kesempatan ini, KPS FH Unkris kembali menorehkan prestasi dengan memperoleh Juara 1 dalam Kompetisi Surat Dakwaan Nasional Lokajaya Law Fair yang diselenggarakan oleh KPS Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga di Yogyakarta yang dalam hal ini didelegasikan oleh Indra Restoe Rabbani dan Anggya Nurmala Putri. Hal ini tentunya tidak terlepas dari kerja keras serta dukungan dari semua pihak diantaranya alumni serta yang pasti orang tua.”
“Harapan saya agar kegiatan ini atau sejenisnya dapat memberikan inspirasi oleh mahasiswa/i lainnya agar dapat menorehkan prestasi di ajang-ajang selanjutnya. Selamat untuk FH Unkris, senantiasa semakin Jaya..Jaya..Jaya”, tutur Louisa.
Indra Restoe Rabbani peserta yang berhasil meraih juara 1 mengatakan “Saya mengucapkan puji serta syukur kehadirat tuhan yang maha kuasa, sekaligus ucapan terima kasih kepada orang tua kami, kakak abang alumni, serta rekan-rekan telah memberikan support dan doa yang selalu menyertai. Tak lupa partner satu tim saya, yang tidak hentinya selalu berjuang demi mendapatkan hasil yang terbaik.”
Menurut Indra dan Anggy ini bukanlah kali pertama mereka berdua mengikuti ajang kompetisi lomba, namun segala usaha dan doa yang telah mereka panjatkan alhamdulillah, bisa mewakili Fakultas Hukum Universitas Krisnadwipayana telah mendapatkan hasil yang baik dalam Kompetisi Nasional Surat Dakwaan Lokajaya Law Fair yang diselenggarakan oleh Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga di Yogyakarta.
Anggya Nurmala Putri menuturkan bukan hal mudah berkompetisi dengan Perguruan Tinggi diluar sana, namun yang ingin mereka tunjukan bahwa Universitas Krisnadwipayana juga dapat bersaing secara kualitas.
“Semoga harapan kami ini menjadi semangat rekan-rekan untuk terus dapat meraih ilmu, agar selalu berprestasi dan membawa baik nama besar almamater Universitas Krisnadwipayana. “ut sementem faceris ita metes” siapa yang menanam sesuatu dia yang akan memetik hasilnya.” tandasnya.
(Edison)
Leave a Reply