Beberin.com, Bekasi — Dalam rangka mendukung Program Bantuan Gizi Nasional (BGN), Kodim 0509/Kabupaten Bekasi melalui Koramil 11/Pebayuran mengawal pendistribusian 2.935 porsi makanan bergizi gratis kepada siswa dari berbagai jenjang pendidikan di Kecamatan Pebayuran. Kegiatan ini berlangsung di Unit Pelayanan Makanan Bergizi (UPMB) Kecamatan Pebayuran, Kampung Sayuran, RT 05 RW 03, Desa Kertasari, pada Kamis, 16 Januari 2025.
Adri Jernih Niko, S.Han, Kepala UPMB Kecamatan Pebayuran, menjelaskan bahwa program ini menyasar siswa dari 11 lembaga pendidikan, mulai dari tingkat TK, SD, SMP, hingga SMA. “Jumlah total penerima manfaat mencapai 2.935 siswa, dengan penerima terbesar berasal dari SMAN 1 Pebayuran sebanyak 1.260 siswa,” ungkap Adri.
Menu makanan bergizi yang disajikan hari ini meliputi Nasi Putih, Ayam Fillet Teriyaki, Tahu Kriwil, Tumis Sawi+Tauge, Buah Jeruk. “Program ini dilaksanakan dengan pendampingan Babinsa Koramil 11/Pebayuran sebagai wujud komitmen kami dalam meningkatkan kesejahteraan anak-anak,” tambah Adri.
Dalam kesempatan yang sama, Danramil 11 Pebayuran, Kapten Inf Sayute Pradodo, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan dan gizi generasi muda di wilayah binaan. “Melalui program ini, kami berharap anak-anak lebih bersemangat dalam belajar dan memiliki kondisi kesehatan yang optimal untuk mendukung aktivitas mereka di sekolah,” ujar Danramil.
Kegiatan distribusi makanan bergizi ini berjalan lancar dengan dukungan penuh dari pihak sekolah dan masyarakat setempat. Program ini diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kualitas gizi generasi muda di Kabupaten Bekasi.
Sumber Pendim 0509/Kabupaten Bekasi
Leave a Reply