Dugaan Rekayasa Kasus Pencabulan, Endang Sebut Merusak Kehidupan Keluarga dan Pendidikan Anaknya

Beberin.com, Kota Depok — Kasus dugaan rekayasa pencabulan yang melibatkan RK, Kantor PWI Kota Depok, didatangi pihak-pihak terkait, antara lain RK beserta istri, pengacara Novianus Martin Bau, dan Ibu Endang.

 

Maksud kedatangannya mereka ingin klarifikasi dan hak jawab terkait dengan pemberitaan di media. Bahkan, ibu dari korban yang mengaku telah menjadi korban manipulasi oknum, Sabtu (4/1/2025), di Kantor PWI Kota Depok, Jawa Barat.

 

Ibu Endang menyampaikan bahwa dirinya merasa menjadi korban manipulasi oleh pihak-pihak tertentu yang memanfaatkan situasi demi keuntungan pribadi.

 

Ibu Endang juga menceritakan, bahwa dirinya pernah dijanjikan perlindungan, bantuan kontrakan, serta pendidikan untuk anaknya oleh salah satu pihak, namun tidak ada realisasi konkret. Bahkan, dia juga menyatakan bahwa dirinya diminta menandatangani dokumen tanpa pemahaman penuh mengenai isinya.

 

“Jadi, bahwa kasus ini tidak hanya merusak kehidupan keluarganya, tetapi juga pendidikan anak saya. Untuk itu, dirinya menuntut keadilan dan meminta haknya sebagai orang tua untuk bertemu anaknya yang saat ini berada di bawah perlindungan LPSK,” ketusnya.

 

SAID