Citra Talent Search Audisi Siap Menyambut Para Talent Baru di Seluruh Indonesia

Furqy ( sutradara ) - Juri Akting, Julieth ( Putri Indonesia ) - Juri Modelling, Dirly ( Coaching acting ), Dewi Palipi ( Owner CTS ), Tris ( Owner CTS )

BEBERIN.COM, JAKARTA – Citra Talent Search resmi diluncurkan pada hari Rabu, (31/7/2024) dan siap menyambut para talent baru di bidang akting, vokal, dan modeling di seluruh Indonesia untuk menjadi bintang publik figur terkenal di Indonesia.

Tris selaku owner CTS mengatakan bahwa Press Conference ini ingin menyampaikan program kerja dari Citra Talent Search dibawah naungan PT Citra Persada Tour. “Di CTS ini kita ingin mencari bakat-bakat yang akan mempunyai potensi untuk kita kembangkan menjadi publik figur yang cukup bisa dikenal dan berkualitas baik dari Talent nya maupun program kerja yang akan dibuat dari tim CTS.” ujar Tris.

Para Tim Citra Talent Search saat konferensi pers peluncuran CTS Audisi, Rabu (31/7).

Pembina CTS dan Executive Producer, Dewi Palipi mengatakan “Kita berusaha mencari bakat dari pada pecinta-pecinta seni yang akan kita bagi kedalam 3 katagori yaitu Akting, Vokal dan Modeling. Untuk Platform kita ada sedikit berbeda dengan audisi sebelumnya karena kita mengangkat platform online audisi.”

Menurut Dewi ini dilakukan agar pemilik bakat terpendam di setiap daerah tidak mengeluarkan waktu, tenaga, biaya yang cukup besar untuk sampai ke Jakarta, sehingga melakukannya secara online audisi.

Citra Talent Search menargetkan minimal 10.000 peserta dari seluruh Indonesia, dengan 10.000 video audisi yang akan diunggah ke channel @citratalentsearchreal.

Untuk biaya pendaftaran audisi ini, panitia CTS mematok sebesar Rp 50.000 per peserta audisi. Jadi bagi kalian yang mempunyai bakat dibidang Vokal, Akting, dan Modeling bisa segera mendaftar secara online ke panitia Citra Talent Search (CTS)

Jadwal kegiatan:

– Pendaftaran dan Pengiriman Video1 Agustus 2024 – 20 Oktober 2024

– Penjurian Online 1 Oktober 2024 -15 Oktober 2024

Video audisi akan dinilai oleh juri dan masyarakat umum melalui platform YouTube. Puncak acara grand final akan diadakan pada 27 Oktober 2024 di Chevilly Resort & Camp, Bogor. Finalis akan menunjukkan bakat mereka di hadapan juri profesional dan penonton.

(Edison)