Beberin.com, Tangerang – Melangkah dengan usia yang ke 23 tahun, SGU Sebagai Salah Satu Universitas Swasta terdepan dalam penyelenggaraan “Global Learning Experience” berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam menjawab berbagai dinamika dan tantangan baik pada level global, regional, maupun nasional.
REKTOR SGU. DR. rer. nat. Filiana Santoso mengungkapkan, “untuk mencapai (kemandirian), kita harus memiliki daya saing yang sangat tinggi dan mampu memenangkan akses terhadap berbagai peluang yang tercipta dari globalisasi. Dalam hal ini lembaga pendidikan tinggi memiliki peranan yang sangat signifikan, ujarnya.
Melalui konsep pengembangan kolaboratif ini dan kekuatan jejaring yang dimiliki. SGU akan terus terlibat dengan berbagai proyek untuk menghasilkan solusi atas berbagai tantangan yang dihadapi masyarakat baik di tingkat nasional maupun global. Untuk itu, SGU akan meningkatkan penelitian transdisipliner untuk terkait isu bidang inovasi, penguatan ekonomi, kesehatan dan energi. Selain itu SGU akan senantiasa menjadi mitra strategis pemerintah dalam mengawal pertumbuhan dan perkembangan ekonomi kerakyatan yang menjadi prioritas nasional.
Tumbuh dan berkembangnya SGU ini merupakan sebuah pencapaian sari semua pihak dan kepemimpinan universitas yang secara berkelanjutan yang telah bekerja keras. Adaptasi dan agile (tangkas), serta menghasilkan karya karya ilmiah yang sangat luar biasa, yang bermanfaat bukan saja bagi universitas, namun juga bagi pembangunan bangsa dan berkontribusi dalam menjawab tantangan global.
(HM)
Leave a Reply